Hari ini puncak mudik 2013
Hari ini puncak mudik 2013
Liputan6.com, Jakarta : Direktur Jenderal
Perhubungan Darat Kementerian
Perhubungan (Kemenhub) Soeroyo Alimoeso
mengatakan, Sabtu (3/8/2013) ini
merupakan puncak arus mudik lebaran
tahun 2013.
"Saya perkirakan hari ini merupakan puncak
arus mudik laberan thun ini, karena semua
kegiatan kantor sudah selesai. Pada jumat
kemarin banyak pegawai kantor yang
terakhir bekerja, minggu depan mereka
dapat cuti panjang, makanya banyak yang
pergi untuk mudik hari ini," ujar Soeroyo.
Menurut Soeroyo, banyak masyarakat yang
menggunakan kendaraan pribadi kala mudik.
Pilihan transportasi lain, yakni seperti kapal
laut, kereta api, pesawat dan bus.
Dia memprediksi, jumlah pemudik yang
menggunakan moda transportasi angkutan
umum pada lebaran tahun ini bisa mencapai
18 juta orang. Untuk kendaraan pribadi
nampaknya terlihat melonjak secara
signifikan.
"Pemudik yang menggunakan sepeda motor
bisa mencapai 3 juta unit motor dan mobil
pribadi bisa mencapai 1,7 juta unit mobil
pribadinya," tutur dia.
Selain itu, dia menginginkan agar
masyarakat banyak bisa selamat sampai
tujuan kampung halamannya. Sebab itu
pemerintah fokus untuk mengatur
kendaraan yang melintas di saat perjalanan
mudik lebaran tahun ini, sehingga tidak akan
terjadi banyak kemacetan yang luar biasa,
khususnya tingkat kecelakaan.
Dia mengakui, puncak arus mudik yang
terjadi hari ini harus terus diwaspadai
dengan sebaik mungkin. Itu karena masih
banyak truk yang melintas di jalan raya.
Pemerintah pun melarang bagi truk yang
melintas pada H-4 lebaran yang jatuh pada
Minggu, tanggal 4 Agustus 2013. (Dis/Nur)
Created at 2013-08-02 23:31:07
Back to posts
UNDER MAINTENANCE